PENDUDUK




 PENDUDUK
11.  Pengertian Penduduk
              Penduduk adalah sekelompok orang yang tinggal atau menetap dalam sebuah wilayah atau daerah negara .
22. Pembagian Penduduk
Penduduk dapat dibagi menjadi 2 yaitu penduduk Negara dan penduduk bukan warga Negara.
a.       Penduduk Negara
Penduduk Negara adalah mereka yang bertempat tinggal di wilayah suatu negara dan telah memenuhi syarat sebagai penduduk sesuai peraturan yang berlaku.
Jadi penduduk  Negara merupakan orang yang sudah menetap dan sudah menjadi warga Negara di wilayah Negara yang ditempatinya
b.      Penduduk bukan warga Negara
Penduduk bukan warga negara (orang asing) adalah mereka yang belum menjadi warga negara. Jika orang asing ingin menjadi warga negara, maka mereka harus melalui proses yang disebut naturalisasi.
33. Kepadatan Penduduk
Kepadatan penduduk dihitung dengan membagi jumlah penduduk dengan luas area di mana mereka tinggal.
Negara-negara kecil biasanya memiliki kepadatan penduduk tertinggi, di antaranya: Monako,  Vatikan, dan Malta. Di antara negara besar yang memiliki kepadatan penduduk tinggi adalah Jepang dan Bangladesh.
44. Ledakan Penduduk
Ledakan penduduk yaitu keadaan penduduk dimana laju pertumbuhannya cepat sebagai akibat dari tingkat kelahiran yang tinggi sedangkan tingkat kematiannya rendah. Ledakan penduduk dapat membawa akibat komplek,seperti tumbuhnya ekonomi , standar hidup menurun, terjadi pengangguran,berbagai fasilitas hidup menurun dan timbulnya krisis lingkungan.
55.  Pengendalian jumlah Penduduk
Pengendalian penduduk adalah kegiatan membatasi pertumbuhan penduduk, umumnya dengan mengurangi jumlah kelahiran.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ciri khas daerah Bengkulu (kain besurek)

Definisi dari kebudayaan menurut para ahli dan persamaannya

PERHITUNGAN KUANTUM